Ide Hampers Natal Unik dan Personalisasi dari Astragraphia

Hampers Natal

Astragraphia Document Solution - Natal merupakan waktu yang tepat untuk membagikan kebahagiaan kepada sesama. Di Indonesia, salah satu tradisi untuk menyebarkan kebahagiaan tersebut adalah dengan memberikan hampers yang kini sudah menjadi tradisi yang dilakukan sebagian besar orang. Hampers Natal akan terkesan lebih mewah jika dipadukan dengan personalisasi sesuai tema dan dicetak dengan rona warna spesial. Astragraphia Document Solution akan memberikan tutorial selengkapnya mengenai pembuatan Hampers Natal 2022 unik dan personalisasi yang dapat Anda gunakan sebagai inspirasi!

Biasanya, dalam satu paket parcel atau hampers, sudah terdiri dari beberapa produk sekaligus, baik makanan maupun peralatan masak. Jadi, kamu bisa memberikan hadiah yang paling sesuai dengan kebutuhan si penerima. Sebagian besar orang pastinya sudah merasa bosan dengan bentuk hampers yang standar. Hampers Natal akan terkesan lebih mewah jika dipadukan dengan personalisasi sesuai tema dan dicetak dengan rona warna spesial. Kreasi cetak Hampers Natal kali ini menggunakan rona warna spesial dari mesin printer produksi, Fujifilm Revoria™ PC1120. Fujifilm Revoria™ PC1120 dilengkapi dengan teknologi cetak single-pass dan 6 warna spesial (CMYK, putih, clear, pink, silver dan salah satunya warna emas) yang cocok untuk diaplikasikan pada Hampers Natal kali ini.

Astragraphia Document Solution memiliki rangkaian teknologi dan solusi cetak yang dapat menghasilkan aplikasi cetakan berkualitas bagi para pelaku usaha bisnis kriya di segmen industri kreatif. Untuk tahapan pencetakan, kami menggunakan Fujifilm Revoria™ PC1120 memiliki kecepatan maksimum sampai 120 ppm dan resolusi 2.400 x 2400 dpi. Keunikan menggunakan Fujifilm Revoria™ PC1120 yaitu dapat mencetak nama personalisasi yang beragam dengan sentuhan warna emas. Setelah kertas kemasan selesai dicetak, proses selanjutnya yaitu pemotongan menggunakan mesin finishing tipe Graphtec FCX 4000-50 ES. Graphtec FCX 4000-50 ES dapat memotong media kertas, cardboard, label dan media lainnya dengan ukuran 660 x 488 mm. Graphtec FCX 4000-50 ES juga memiliki fitur Cut Surface yang berfungsi untuk memotong  dan garis tekuk diatas media cetak serta mepercepat proses finishing. Graptec FCX 4000-50 ES dilengkapi dengan dengan fitur Cut Back Side. Fitur ini berfungsi untuk memotong dan garis tekuk dibagian belakang media cetak yang hasilnya akan lebih rapi dan cetakan akan terlihat sempurna. Selamat mencoba dan semoga menjadi inspirasi bagi Anda!

Saksikan video tutorial selengkapnya berikut ini!

Related

Worry Free! Ini Caranya Cegah Paper Jam pada Mesin Fotocopy Multifungsi
Worry Free! Ini Caranya Cegah Paper Jam pada Mesin Fotocopy Multifungsi
Pasti akan sangat menyebalkan, jika kita sedang akan melakukan copy atau print dokumen yang cukup banyak, tiba-tiba ditemukan paper jam atau lebih ser... ...
Pelajari
Kenalan Lebih Dekat dengan Istilah Dalam Leasing!
Kenalan Lebih Dekat dengan Istilah Dalam Leasing!
Dalam dunia bisnis, leasing sering diartikan sebagai sewa guna usaha. ...
Pelajari
Mudah Kelola Mailroom dengan SWI
Mudah Kelola Mailroom dengan SWI
Mailroom menjadi area terakhir yang diperiksa perusahaan untuk meningkatkan efisiensi dan menemukan penghematan biaya. Selama ini, distribusi dan mana... ...
Pelajari